cara mengatasi kebotakan wanita |
Hidung mancung keturunan dari ayah dan rambut tipis dari ibu mungkin diwariskan kepada anda, ini merupakan faktor genetik yang secara alamiah terjadi. Apa bila anda memiliki rambut tipis keturunan, dan dari tahun ke tahun semakin tipis, bisa jadi anda kini sedang dalam tahap awal kebotakan pada wanita.
Keadaan ini jelas umum terjadi. Penelitian menyebutkan, ketika wanita menginjak usia 50 tahun, setengah dari mereka akan mengalami kebotakan rambut. Bahkan bisa lebih awal terjadi saat masa pubertas, yaitu sekitar usia 13 sampai 17 tahun, atau saat dewasa sekitar umur 40 tahun.
Apakah saat ini anda mengalami penipisan rambut atau mungkin mengira akan mengalaminya dalam beberapa tahun lagi. Sangat penting untuk memprediksi masalah ini, sehingga anda tahu apa yang selanjutnya harus anda lakukan, lantas bagaimana cara memperlambat terjadinya kebotakan rambut pada wanita?
Kami memiliki tujuh fakta tentang ciri rambut rontok pada wanita yang harus anda pahami :
1, Faktor Genetika
Setiap helai rambut kepala miliki sel-sel yang bertugas mengatur seberapa panjang atau pendek rambut itu tumbuh, hal ini dijelaskan oleh Prof. Dermatologi dari Stranford School of Medicine, Anthony Oro.Itulah mengapa bagian rambut kepala akan tumbuh lebih panjang daripada bagian rambut yang lain misalnya alis mata, karena rambut memiliki sel pertumbuhan yang berbeda.
“Itulah faktor genetik yang diturunkan kepada anda saat lahir,” kata Oro.
Selain itu, sel-sel tersebut juga secara alami akan menentukan kapan mereka dapat menumbuhkan rambut yang baru, menentukan pertumbuhan tiap bulannya. Kemudian rambut akan berhenti tumbuh dan rontok, akan tetapi rambut yang rontok akan digantikan dengan rambut baru secara bertahap.
Faktanya, dengan masalah kebotakan pada wanita, rambut yang baru tumbuh menggantikan rambut rontok menjadi lebih pendek, jumlah rambut akan berkurang, hingga hampir semua lapisan rambut terlihat tipis.
2. Cirinya tak sama dengan laki-laki
Ciri-ciri kebotakan pada laki-laki secara umum dimuai dengan penipisan garis rambut seperti surutnya air yang pasang. Kemudian membentuk seperti huruf U dan M. Akan tetapi pada wanita, garis rambut ini jarang terjadi.Ada kalanya melihat belahan rambut anda apakah terlihat lebih luas dari sebelumnya atau tidak. Penyebabnya dalah penipisan rambut pada bagian atas kulit kepala. Dalam beberapa pembuktian, penipisan rambut juga terjadi di bagian dekat pelipis kepala. Beberapa orang mengatakan, rambut rontok akan menyebabkan kebotakan permanen pada wanita, hal ini jelas tidak benar adanya.
3. Semakin tipis rambut, kilau rambut semakin berkurang
Yang wajar terjadi apabila rambut kering dan menipis adalah kurang berkilaunya rambut. Kelembaban yang tersimpan di folikel rambut semakin berkurang, sehingga rambut menjadi kering.Rambut jadi gampang rapuh dan rentan terkena sinar matahari, sehingga menjadi gampang patah. Rambut akan terlihat kusam karena kehilangan kutikula luar folikel rambut setiap saat.
4. Menopause mempercepat rontoknya rambut
Saat menopause, hormone laki-laki dan wanita mulai berkurang keseimbangannya. Kelenjar adrenal akan memompa lebih banyak hormon laki-laki namun hormon estrogen akan menurun.Dihydrotestosterone yang merupakan salah satu hormon laki-laki, jika semakin berkurang mengakibatkan pendeknya sel pertumbuhan rambut sehingga produksi rambut semakin tipis dan sedikit, serta susunan rambut pengganti rambut rontok akan melambat.
5. Pengaruh makanan
Kurangnya tingkat hormon, gizi buruk, kurang zat besi, sinar ultraviolet, serta bahan kimia (rebonding dan perwarnaan rambut) dapat mempercepat rontoknya rambut, penipisan rambut pun makin terlihat.6. Tidak banyak perawatan yang efektif
Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika serikat minoxdil, telah menyetujuhi pengobatan topical untuk kerontokan rambut yang mencegah penipisan helai rambut serta membantu penumbuhan rambut dari pangkal kulit kepala. Direkomendasikan untuk wanita dalam penggunaanya adalah sebanyak dua persen.Itu hanya memperlambat waktunya. Apabila anda berhenti menggunakan obat tersebut, waktunya akan tetap berjalan.
7. Memilih perawatan rambut yang tepat
Mengkonsumsi makanan serta menerapkan pola hidup sehat dan seimbang juga bisa membantu untuk menutrisi rambut. Bukan cuma itu, mengenakan topi atau penutup kepala guna melindungi rambut dari paparan sinar ultraviolet juga penting demi mencegah kerontokan rambut.Hindari penggunaan bahan kimia terlalu keras yang dapat merusak rambut, dan gunakan shampo yang lembut serta kondisioner yang dapat memberikan kelembaban untuk rambut agar rambut kembali berkilau.
Walaupun tahap tersebut tidak secara langsung mengembalikan penipisan rambut, namun itu juga dapat membantu mencegah serta menjaga rambut dari kerontokan yang lebih parah di kemudian hari.
0 Response to " 7 Tips Mecegah Kebotakan Pada Wanita "
Post a Comment