5 Manfaat Buah Naga Untuk Ibu Hamil

manfaat buah naga
5 Manfaat buah naga untuk ibu hamil

Anda sehat pasti tak asing lagi dengan buah warna merah satu ini, ya inilah buah naga berasal dari negeri Paman Sam, tepatnya Amerika Selatan dan Amerika Tengah. Jika di Asia sendiri, buah naga ini sering dimanfaatkan untuk ritual acara keagamaan. Mengapa disebut buah naga? Karena buah ini memiliki bentuk kulit sangat unik bersisik menyerupai sisik naga. Selain unik, dan rasanya enak ternyata buah naga kaya akan vitamin serta bagus untuk kesehatan tubuh, khususnya bagi wanita mengandung. Yuk simak apa saja manfaat buah naga bagi ibu hamil.

1. Kaya akan serat.

Fungsi usus dalam tubuh kita akan diatur secara alami jika mengkonsumsi serat makanan yang sehat. Tahukah anda jika susah BAB (buang air besar) merupakan masalah yang sering dialami oleh ibu hamil. Dengan bantuan serat nutrisi yang terkandung dalam buah naga tentunya asupan makanan juga akan diserap dengan baik setiap harinya.

2. Dapat Membantu pembentukan sel darah merah.

Didalam buah naga segar terkandung paling sedikit 0,05 zat besi setiap 100 gram buah. Dengan demikian zat besi akan diolah oleh tubuh kita menjadi sel darah merah. Jadi, mengkonsumsi buah naga tentu akan mencegah kekurangan sel darah merah (anemia). Jika sel darah merah kita tercukupi, bisa dipastikan janin yang dikandung pasti akan sehat. Dikarenakan calon bayi akan mendapat asupan oksigen serta nutrisi yang bagus dari sang ibu.

3. Mengandung banyak karbohidrat.

Selama ini kita tahu bahwa nasi adalah sumber karbohidrat utama. Ternyata tidak hanya nasi yang mengandung karbohidrat. Penelitian mengatakan bahwa buah naga juga mengandung karbohidrat bagus untuk tubuh. Karbohidrat yang dikandung oleh buah naga adalah sekitar 14 gram pada setiap 100 gram buah. Dengan asupan karbohidrat yang baik, bayi yang dikandungnya akan tetap aman, itulah mengapa ibu hamil diharuskan mengkonsumsi cukup karbohidrat.

4. Mengandung banyak nutrisi.

Buah naga sangat tinggi akan nutrisinya, selain vitamin c serta protein, buah naga juga mengandung bayak vitamin B1 sangat dibutuhkan bagi pertumbuhan calon bayi. Apabila menginginkan bayi sehat, maka mengkonsumsi buah naga merupakan hal yang bagus untuk ibu hamil.

5. Kaya akan folat.

Ternyata ibu hamil juga membutuhkan folat. Untuk pembentukan sel darah merah, folat juga ikut berperan dalam hal ini. Hal yang perlu dikhawatirkan apabila ibu hamil kekurangan folat dapat mengakibatkan janin yang dikandungnya akan lahir cacat fisik. Resiko cacat janin dapat dihindari apabila kita mengkonsumsi cukup folat, salah satu folat bagus adalah yang terkandung dalam buah naga.

Itulah beberapa manfaat buah naga untuk ibu hamil.

Buah warna merah unik dan juga kaya manfaat, bagus untuk kesehatan, serta bermanfaat untuk pertumbuhan janin.

0 Response to " 5 Manfaat Buah Naga Untuk Ibu Hamil "